Rabu, 25 Januari 2023

Keluarga Besar Mendiang Tjoa Sing Liep Rayakan Imlek 2574 Penuh Guyub di Tristar Restaurant


Keluarga besar mendiang Tjoa Sing Liep merayakan Imlek 2574 di Tristar Restaurant dengan dihadiri empat generasi, tepat pukul 7 malam, pada 23 Januari 2023.

Emak Pho Lian Nio istri mendiang Tjoa Sing Liep terlihat sangat bahagia melihat anak, menantu, cucu, dan cicit, hadir.





Pasangan Tjoa Sing Liep dan Pho Lian Nio memiliki putra putri; Tjoa Kiong Nio ( Olly), Tjoa Ping Hoo (Denny), mendiang Tjoa Ping Lioe (+) (Yitty), Tjoa Ping Swie (Dicky) dan  Tjoa Ping Liong (Ferry). Menantu; Rudy, Sandy, Sidik, Lanita dan Emi.

Olly mengaku sangat bahagia bisa merayakan Imlek bersama orangtua, saudara kandung dan anak cucu. "Saya mendoakan semuanya sehat juga mama selalu sehat bersama anak cucunya," ucap Olly.

Hal yang sama dikatakan Denny, bahwa sudah lama keluarga besarnya tidak kumpul bersama, karena pandemi Covid-19.

"Semoga perayaan Imlek ini makin mempererat hubungan silaturahmi dan keharmonisan semua anggota keluarga mendiang Tjoa Sing Liep serta diberkati Tuhan. Semoga kami dipertemukan kembali," ucapnya.

"Khusus untuk mama tercinta yang jago masak, jago nyanyi, jago main musik, dan penyabar ini, semoga selalu sehat dan panjang umur," harap Denny D'Colo.

Dicky juga berharap pertemuan keluarga besarnya semakin rukun. Ia pun mendoakan negara dan bangsa semakin maju serta aman. Demikian persatuan antar umat beragama makin harmonis.

"Untuk mama lebih sehat dan berumur panjang," ujarnya.

Sepanjang acara dipandu oleh istri Dicky yakni Lanita yang membuat suasana makin meriah. Lanita juga mengajak seluruh keluarganya berdoa kepada Tuhan agar selalu diberkati.

Para cucu turut memeriahkan dengan menyanyi gembira dan mendapat angpou dari Emak Pho Lian Nio. 

Acara pun diakhiri dengan makan bersama aneka hidangan seperti mie goreng yang melambangkan panjang usia. Ikan melambang kemakmuran. Ayam goreng melambangkan keutuhan keluarga, dan lain sebagainya.

Keluarga Besar Mendiang Tjoa Sing Liep mengucapkan Selamat Tahun Baru Imlek, 'Xin Nian Kuai Le! Wansui!' (Red)

0 komentar:

Posting Komentar