Senin, 06 November 2023

Rasmono Sudarjo Seniman Surabaya Ikuti Pameran di Xiamen bersama 13 Negara


Salah satu seniman kawakan asal Surabaya, Rasmono Sudarjo (邵亮明) turut memeriahkan pameran bertajuk "Diversifikasi Peradaban Integrasi dan Saling Belajar" yang diselenggarakan oleh Asean Culture & Art Exchange Centre.

Pameran dalam rangka pertukaran budaya ini menampilkan 200 karya lebih yang digelar di Xiamen Tiongkok, mulai 20 Oktober dan berakhir pada 20 November 2023.

Sebanyak 93 profesional seni dari 13 negara di antaranya; Tiongkok, Makau, Hongkong, Thailand, Singapura, Filipina, Malaysia, Indonesia, Moldova, Argentina, Ukraina, Rusia, Amerika, Serbia dan Bangladesh, berpartisipasi dalam pameran tingkat dunia ini.

Rasmono Sudarjo diundang langsung oleh panitia acara pameran. Rasmono membawa 4 karya lukisnya yang terkenal di antaranya; Upacara Melasti Bali, Topeng Madura dan lainnya.

"Saya diundang langsung oleh panitia karena mereka mengetahui bahwa lukisan saya laku di acara lelang sosial di Beijing senilai 375 Juta Rupiah," jelas Rasmono Ketua Surabaya Art Society.


Bahkan seluruh biaya akomodasi Rasmono ditanggung pihak panitia. "Mulai tiket pesawat pulang pergi, menginap di hotel, makan dan trip semua ditanggung mereka. Saya mengucapkan terima kasih," ujar Rasmono yang mengaku undangan ini juga sebagai kado ulang tahunnya ke 76 tahun yang jatuh pada 21 Oktober 2023.

Rasmono menyampaikan bahwa acara ini sangat bermanfaat dalam pertukaran budaya, selain memperbanyak teman seniman dari berbagai negara. 

Dalam acara itu, juga digelar melukis bersama dengan karakter atau gaya masing masing pelukis. Satu karya diselesaikan 2 atau 3 seniman. Sehingga semakin mengakrabkan seniman dari berbagai negara. 

Sekedar diketahui, Rasmono Sudarjo aktif menulis buku seni juga mengadakan pameran tunggal. Rasmono Sudarjo juga aktif di banyak perkumpulan seni sebagai penasihat. 

Beliau juga aktif di berbagai perkumpulan masyarakat Tionghoa di Surabaya. Beberapa karya lukisnya pun disumbangkan untuk kegiatan sosial. 

0 komentar:

Posting Komentar